Test Footer

Sabtu, 16 November 2013

Malaysia memastikan tidak bisa ikut serta dalam turnamen yang dijadikan sebagai ajang pemanasan bagi timnas U-23 sebelum SEA Games 2013 itu.

Sekretaris Jenderal PSSI, Joko Driyono, memastikan hanya akan ada empat tim yang ikut serta dalam mini turnamen bertajuk MNC Cup 2013 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 21-24 November 2013.

Menyusul, PSSI telah mendapatkan konfirmasi dari pihak timnas U-23 Malaysia yang tidak bisa ikut serta. "Tadinya Malaysia ingin mengirim tim lain, tapi pada menit-menit akhir membatalkannya," ujar Joko.

Rencananya, jika Malaysia jadi berpartisipasi maka Indonesia akan membentuk satu tim lagi untuk menggenapi menjadi enam peserta.

Sebelumnya, sudah ada tiga tim yang memastikan bakal mengikuti turnamen yang dijadikan sebagai ajang pemanasan bagi timnas U-23 Indonesia sebelum SEA Games 2013 itu. Adalah Papua Nugini, Maladewa, dan Laos, yang bakal ikut berpartisipasi.

"Setiap tim boleh menyertakan tiga pemain di atas 23 tahun. Tapi Indonesia hanya akan menurunkan timnas U-23," kata Joko.

Lebih lanjut, Joko memaparkan format turnamen yang akan digunakan adalah semua tim saling bertemu dan tidak akan ada final. "Jadi yang mendapatkan poin tertinggi dia yang akan menjadi juara," Joko menjelaskan.

0 komentar:

Posting Komentar